Pages

Monday, June 5, 2017

Review Japanese Style Airbnb dekat Legoland Malaysia

Taman dengan air terjunnya
Jika mendengar kata Legoland, pasti terbayang di pikiran kita untuk menginap di hotel Legoland. Kami  pun sempat berpikir seperti itu. Tetapi melihat harga hotelnya, kami membatalkan rencana untuk menginap di sana. Kami berpikir lebih baik tinggal di apartemen yang nyaman dan dekat dengan Legoland. Yang penting bisa bersama-sama dengan oma dan opa. Saat itu di pikiran kami adalah Somerset Medini, yang posisinya dekat dengan Legoland.

Sebulan sebelum kami pergi, tiba-tiba saya iseng membuka airbnb.com. Ternyata selain Somerset Medini, ada service apartment lagi yang letaknya lebih dekat dengan Legoland. Afiniti residence terletak tepat di depan Medini Mall. Setelah googling, akhirnya kami memutuskan untuk memilih airbnb dengan Japanese Style. Dan saat kami tiba, kami tidak kecewa dengan pilihan kami.
Kamar utama
Unit yang kami sewa cukup besar dan dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas yang memadai. Kamarnya memang hanya dua, tetapi pemilik airbnb menyediakan banyak kasur lipat dan sofa bed. Total dapat menampung 8 orang dan harga sewanya merupakan harga sewa unit. Jadi kalau pergi ramai-ramai pun tempat ini muat dan tidak ada charge tambahan. Di kamar anak-anak pun disediakan beberapa mainan sederhana untuk anak-anak bermain. Anak-anak langsung minta cuci kaki dan duduk manis di kamar untuk bermain dengan mainan tersebut. Maklum, kami termasuk orang yang tidak suka kamar kotor, walaupun bukan kamar sendiri. 
Kamar anak dan mainannya. 
Penataannya pun sungguh homey. Setiap lemari diberikan label yang memudahkan kami mencari barang yang kami butuhkan. Enaknya tinggal di airbnb adalah adanya peralatan masak dan alat makan yang membuat serasa tinggal di rumah sendiri. Adik sampai berkata betah di sini dan mau punya rumah seperti ini. 
Pemandangan dari unit
Di Afiniti juga terdapat rooftop swimming pool. Awalnya saya hanya berpikiran menemani anak-anak berenang. Tetapi sampai diatas, saya tergoda juga untuk berenang. Berenang di rooftop jadi tambah nyaman karena view dari kolam renang ini adalah Legoland resort. 
View dari rooftop swimming pool. 
Salah satu nilai tambah tempat ini adalah playground-nya. Kami mengunjungi playground ini sebelum kami pergi ke Legoland. Playground di sini dilengkapi dengan keterangan permainan dan usia berapa yang boleh memainkan mainan ini. Saya yang tadinya was-was karena tangan kakak baru sembuh jadi tenang melihat keterangan dan keamanan di playground ini.
Playground untuk anak-anak
Playground untuk anak yang lebih besar.
Bagaimana dengan keamanan di sini? Di Afiniti agak susah untuk keluar masuk jika tidak memiliki kartu. Dan saat kami bermain dan berenang, sekuriti yang ada selalu mondar-mandir untuk memeriksa. Bahkan untuk menuju ke taman saja membutuhkan kartu. 
Keterangan di tiap lantai
Yang paling membuat kami betah tinggal di sini adalah jaringan internet dan portable wifi-nya. ini adalah pertama kalinya kami menginap di airbnb dan disediakan portable wifi. Dengan adanya portable wifi ini kami jadi berani untuk jalan-jalan diluar wilayah Legoland, seperti Aeon Bukit Indah. Tahu sendiri kan naik taksi di luar kadang lumayan menguras kantong. Jadi dengan disediakannya portable wifi ini membantu sekali. 

Kekurangan dari service apartment, bukan hanya Afiniti tetapi juga Somerset, yang terletak di lokasi ini adalah ramainya konstruksi di sekitar apartment. Para pekerja di sini melakukan pembangunan hampir 24 jam. Saat dini hari pun masih dapat terdengar suaranya. Memang di sekeliling area Medini ini lagi gencar dilakukan pembangunan. Tetapi suara berisiknya masih dapat diredam, setidaknya kalau kata kakak tidak seberisik sekeliling rumah tinggal kami. 

Bagaimana dengan pemilik unit? Pemilik unit sangat ramah dan mudah diajak berkomunikasi. Dari sebelum kami tiba pun komunikasi berjalan lancar. Di lemari-lemari juga dipersiapkan keperluan-keperluan pengguna unit sebagai cadangan dari stock yang ada. Tentu saja ini juga nilai penting saat menyewa unit ini. 
Laundry room.
Karena senangnya tinggal di sini, kami sampai merekomendasikan tempat ini ke beberapa teman yang mau ke Legoland. Lumayan kan, alternatif tempat tinggal yang tidak menguras kantong dan dekat dengan Legoland. Dan seperti kata adik, lain kali kalau tiket ke sini murah dan masuk ke Legoland murah, kita tinggal di sini lagi ya mama :) 
Rute jalan kaki dari Afiniti ke Legoland

Afiniti Residence
Lot 5, Jalan Medini Utara 4. Johor Bahru. Malaysia

Note: Untuk cerita lebih lengkap mengenai liburan kami di Malaysia, silakan klik link berikut ini.

2 comments:

  1. Halo kak untuk menginap di sini brp? Cocok untuk keluarga kami dg dua anak perempuan sepertinya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk harga terbaru, mungkin bisa langsung klik link di atas. Karena biasanya suka ada kenaikan dibanding harga yang kami dapatkan.

      Semoga membantu :)

      Delete