Monday, October 17, 2016

Menikmati Flower Extravaganza di Akhir Pekan



Floral Paradise 2015
Membahagiakan oma opa dan anak kecil itu gampang loh ternyata. Tidak perlu jalan-jalan yang jauh jika waktu terbatas, cukup berkunjung ke mall saat ada pameran tertentu pun sudah dapat membuat mereka bahagia. 

Beberapa minggu lalu, dalam rangka ulang tahun Central department store yang kedua, Central mengadakan central flower extravaganza. Sebetulnya sih dari tahun lalu, saat ulang tahun pertama Central Grand Indonesia, acara ini sudah diadakan. Kalau tahun lalu tema yang diangkat adalah Floral Paradise, tahun ini Central mengangkat tema Floral Fantasy. Dan bunga-bunga yang dipakai semuanya asli loh. 
Foto tahun lalu :)
Seperti tahun lalu, tahun ini pun kami datang untuk melihat bunga-bunga yang disulap menjadi berbagai bentuk benda dan dekorasi. Kalau tahun lalu kami ke sana di hari terakhir pameran bunga, kali ini kami datang sehari sebelum hari terakhir. Kami ke sana hari Minggu sore, saat oma adiknya opa datang ke rumah. Sebelum kami ke Central, kami makan malam ini. Kali ini kami mencoba Robaa Yakitori di Grand Indonesia lantai 5 West Mall. Ini adalah pertama kalinya kami mencoba. Tujuannya adalah menggunakan voucher yang ada, sebelum expired. Seperti namanya, yakitori adalah sate ala Jepang. Kalau sate ala kita kan dengan bumbu saos kacang, kalau ala Jepang dengan saos teriyaki, saos tempura, dan sejenisnya. Selain sate, mereka juga ada bento, donburi, pasta, dan salad. Bagaimana rasanya? Yummy....Anak-anak, oma , dan opa makan dengan semangat. Bagi yang punya instagram, asal posting foto bento yang dipesan, bisa mendapatkan free matcha ice cream untuk kunjungan berikutnya. Hmmm....agak tricky juga. Walau belum tentu bakal sempat makan ke sini lagi, saya masih memposting foto opa dan oma yang memesan paket bento. Iseng-iseng berhadiah ceritanya. Dan memang betul, setelah diposting di instagram, pelayannya memberikan voucher tersebut. 
Pesanan kami di Robaa Yakitori
Keistimewaan makan di Robaa Yakitori adalah letaknya yang strategis untuk menonton dancing water. Tepat pukul tujuh malam, lagu-lagu musikal mulai diputar. Duo Lynns pun tak ketinggalan mau melihat, walau sambil menutup telinga karena terlalu berisik. Selesai menonton dancing water dan light show, kami cepat-cepat menghabiskan makanan kami dan berjalan menuju East Mall.  
dancing water and light show
Central mengambil empat lantai di bagian East Mall. Department Store yang pertama kali berdiri tahun 1956 di Thailand ini mengambil tema beruang pada lantai 2, lantai untuk bagian anak-anak. Saat kami masuk ke lantai dua, kami disambut oleh sleeping bear. Duo Lynns segera berpose, yang membuat kami bingung. Kami baru sadar mereka mengikuti pose si beruang. Lantai dua ini didominasi oleh bunga warna putih yang manis. Jika dibanding dengan tahun lalu, bebek kuning yang membuat ceria, dekorasi putih ini terkesan klasik. 
Giant Flower Bear
Di lantai satu, bunga lili, mawar, dan bunga matahari memenuhi setiap bagian. Tidak ada bentuk yang istimewa seperti di lantai dua, tetapi kombinasi warnanya begitu indah. Sementara Oma dan Opa sibuk membahas jenis bunga yang digunakan, adik sibuk meminta untuk difoto. Setelah itu kami turun ke Upper Ground. Kami mencari gazebo di bagian belakang, yang penuh dengan bunga-bunga yang cantik. Di Ground pun tidak kalah cantik loh. Kalau di lantai dua, dominasi putih, lantai satu dan Upper Ground didominasi dengan warna yang kontras, di lantai Ground ini warna bunganya soft sekali. Di bagian depan ada labirin tirai dari bunga dendrobium putih yang menarik hati. 
Soft and sweet.
Paduan warna yang indah.
Rasanya agak susah untuk tidak berfoto saat kami berada di sini. Dan kebetulan pula, setiap foto yang diambil, jika diberi hashtag #centralflowerextravaganza, dapat dicetak secara gratis di customer service. Dan memang betul, saat datang ke customer service, sebagian foto-foto tersebut sudah jadi. Dan sambil menunggu, saya melihat pengumuman jika men-tag central department store, dalam foto yang diposting, dan jika beruntung, bisa dapat voucher dari Central. Hmm....iseng-iseng berhadiah juga. Jadi saya iseng men-tag. Biasanya kalau ikut yang sistem undian seperti ini, saya jarang sekali dapat undiannya. Berbeda dengan kakak sepupu saya yang selalu dapat, kalau saya jarang banget bisa dapat. Tapi...tidak ada salahnya untuk mencoba kan?:)
Kiri atas: tirai di lantai Ground. Kanan atas: Gazebo di lantai Upper Ground.
Kiri bawah: Dekorasi lantai 1, Duo Lynns mencoba mengikuti pose mannequin.
Kanan bawah: Dekorasi lantai 2, sleeping bear dengan dayang-dayangnya.
Setelah selesai, kami pulang. Walau hanya jalan-jalan dan makan dengan free voucher, tidak belanja baju atau apapun, kami cukup senang. Bahkan anak-anak dan opa sudah merencanakan untuk datang lagi tahun depan, jika ada. Bagaimana dengan iseng-iseng berhadiah tadi? Beberapa hari lalu, saya mendapat direct message dari Central Department Store bahwa saya terpilih untuk mendapatkan voucher

Yeay, the free voucher =)

No comments:

Post a Comment